Tuesday, 2 April 2013

Desain Oprek di RISKA


“RISKA PROLOGUE!”
Penerimaan Anggota Baru (PAB) 2013
Remaja Islam Sunda Kelapa (RISKA)
JAKARTA- Remaja Islam Sunda Kelapa (RISKA) membuka Penerimaan Anggota Baru (PAB) sejak Januari hingga Maret 2013. Sebagai wadah remaja Islam yang memiliki pusat kegiatan di Masjid Agung Sunda Kelapa, RISKA berusaha mendorong minat dan bakat para anggotanya melalui kegiatan-kegitan yang variatif. Selain itu, RISKA juga merupakan wadah yang berperan besar dalam kegiatan sosial agar keberadaan RISKA bermanfaat tak hanya bagi anggotanya tetapi juga bagi masyarakat.

RISKA yang telah berdiri sejak tahun 1974 ini telah memiliki ribuan anggota. Hal ini menunjukkan kesadaran remaja muslim yang semakin besar dan sebagai tonggak kebangkitan Islam di masa yang akan datang. RISKA memiliki fokus memberdayakan remaja muslim melalui kegiatan-kegiatan kreatif serta diimbangi dengan penanaman jati diri sebagai remaja muslim yang harus memiliki akhlakul karimah. RISKA berusaha menjawab tantangan zaman yang semakin modern tanpa melupakan ibadah dan akidah para anggotanya.
Dengan mengusung tema ”RISKA Prologue”Penerimaan Anggota Baru (PAB) kali ini membuka kesempatan bagi para remaja muslim untuk bergabung bersama RISKA.  RISKA Prologue memiliki makna bahwa kegiatan-kegiatan yang dilangsungkan dalam PAB merupakan cara untuk memperkenalkan / awalan bagi remaja/pemuda yang tertarik untuk menjadi anggota RISKA. Kata “Prologue” juga diterjemahkan bebas mejadi “Pro Lo dan Gue” yang menyiratkan arti bahwa RISKA sebagai melting pot terbuka untuk semua kalangan remaja/pemuda tanpa membeda-bedakan suku, golongan, serta pemahaman dalam islam. Keanggotaan RISKA bersifat terbuka bagi seluruh remaja islam dari berbagai kalangan dan dari berbagai wilayah di Jabotabek.
Syarat utama menjadi anggota baru RISKA adalah:
- Beragama Islam
- 17-28 tahun
- Belum menikah
Dalam rangka Penerimaan Anggota Baru RISKA, kami menyajikan serangkaian kegiatan yang dapat diikuti sebagai sarana perkenalan RISKA, meliputi:
- Soft Launching : 15 Februari 2013
- Try Out UN dan Talkshow Beasiswa 3 Benua : 24 Februari 2013
- Backpacker’s Gathering with RISKA : 9 Maret 2013
- Outdoor Campaign & Gowes Riskaders : 10 Maret 2013
- Masa Perkenalan Anggota Baru RISKA : 19 Maret
Untuk bergabung di RISKA, anggota baru dapat mengikuti salah satu dari dua perkuliahan yang dibuka, yaitu Studi Dasar Terpadu Nilai Islam (SDTNI) dan Fotografi.

Departemen SDTNI menyajikan perkuliahan dengan isi materi mengenai pendalaman Islam meliputi Fiqh Zakat, Dauroh Jenazah, Nonton film Islam, Keutamaan Syahadat, Fiqh Sholat, Fiqh toharoh, Manask Haji, Ghazwul Fikr, Bedah Buku Islam, dll. Rangkaian pembelajaran juga diikuti dengan kunjungan tokoh dan wisata pesantren. Di akhir perkuliahan, setiap peserta akan mendapatkan handout materi, sertifikat, dan wisuda SDTNI. Kelas SDTNI setiap hari Ahad pukul 10.00-15.30 WIB.
Departemen Fotografi memberikan pelatihan rutin mengenai basic photograhphy. Materi pembelajaran yang akan diberikan meliputi pencahayaan, foto jurnalistik, digital imaging, dan basic studio. Aktivitas lainnya di departemen fotografi yaitu hunting foto di dalam dan luar kota serta pameran foto. Perkuliahan setiap hari Ahad pukul 10.00-13.00 WIB. Setiap peserta mendapatka handout dan sertifikat.
Untul Informasi lebih lanjut dan pendaftaran Anggota Baru RISKA dapat menghubungi:
- Fadli 0819 3215 1414
- Hema 0857 1717 9586
Sekretariat RISKA
Lantai 5 Gedung Fatahillah – Masjid Agung Sunda Kelapa
Jl. Taman Sunda Kelapa no. 16, Menteng, Jakarta 10310
Telp: 310905839
website: www.riska.or.id
twitter: @riskamenteng
FB: Remaja Islam Sunda Kelapa / Riska Menteng

0 comments:

Post a Comment