Monday 1 April 2013

Studi Nilai Islam




Kegiatan Ini terinspirasi dari kegiatan Rekan Kami sesama Remaja Masjid yang telah eksis di Tempatnya: Jom kita simak bersama maksud dan tujuan kegiatan yang akan kita adaptasi ini.,

Remaja dengan masa keemasan yang mampu mewujudkan kehidupan untuk menjadi lebih baik, tentu saja membutuhkan wadah dan teman sebaya yang dapat mengembangkan segala potensi yang dimilikinya. Oleh karena itu RISKA membuka kesempatan bagi seluruh remaja Indonesia untuk bergabung dalam program SDTNI. SDTNI (studi dasar terpadu nilai Islam) merupakan kegiatan pengkajian ilmu dan tempat belajar agama Islam untuk kalangan remaja yang berkisar dari usia 17 tahun hingga usia 28 tahun.

Tujuan SDTNI

Membangun dan membentuk generasi muda Islam Indonesia yang siap menjadi  pemimpin, pejuang dan teladan baik bagi diri sendiri maupun untuk orang lain, dalam membangun bangsa dan ummat.

Kajian Islam yang di bahas berbetuk perkuliahan serta mini grup discussion berlangsung setiap hari minggu mulai dari 09.00 - 15.00 . Kajian Islam yang diberikan terdiri dari empat kajian yaitu :

A. Studi perkuliahan

1.    Tentang aqidah

  • Mengenal Allah SWT
  • Mengenal Rasul
  • Mengenal Al-Qur’an
  • Mengenal Islam, Ihsan n Taqwa
  • Menjadi  pribadi insane muslim mulia

2.     Tentang fiqih

  • Fiqih Toharoh
  • Fiqih Sholat
  • Fiqih Zakat

3.     Tentang  ghazwul fikri

  • Ghazwul Fikri I
  • Ghazwul Fikri II

4.    DKQ (Dinamika Kelompok AL-Qur’an)

  • Pembahasan  teori tahsin
  • Praktek tahsin
Selama waktu empat bulan, peserta akan mendapatkan sepuluh pertemuan kajian materi keIslaman. Setelah selesai materi yang di dapatkan peserta di perkuliahan lalu peserta di wajibkan untuk mengikuti tes akhir, tes akhir diadakan bertujuan untuk mengasah kembali materi yang telah di dapatkan.

B.    Program di luar perkuliahan

Selain peserta mendapatkan perkuliahan dengan kajian seperti yang diatas dan ujian akhir, peserta pun mendapatkan  kegiatan bersosialisasi dan pesertapun terlibat untuk kepengurusaan acara tersebut, yaitu:

Studi atraktif :

1. Gathering SDTNI
2. WIZA (Wisata zakat)
3. Krida SDTNI
4. Temu tokoh nasional/keagamaan
5. Dan kegiatan keislaman lainnya,seperti :
  • Mabit
  • Zikir Nasional
  • Islamic Book Fair
  • Olahraga
  • kunjungan ke tempat islam lainnya

Inovasi :

1. Putar film keislaman (bekerja sama dengan departemen movie RISKA)
2. One day to be Entrepreneur
3. Bedah buku
4. Go Green (Tanam Pohon Masal bekerjasama dengan kegiatan WIsata ZAkat RISKA)
5. Dauroh  Zenajah  

C.    Fasilitas

Fasilitas yang didapatkan oleh peserta SDTNI adalah :
1.    Mendapatkan modul perkuliahan
2.    Wisuda
3.    Sertifikat
4.    Tafakur Alam


Daftarkan diri Anda, dan dapatkan formulirnya hanya di sekretariat RISKA. Kelas dan peserta dibatasi.
Info lebih lanjut, hubungi  Bagus Pamungkas (081802634111) atau sekretariat RISKA.

0 comments:

Post a Comment